Muhammad Aiz Luthfi
Penulis
Di antara oleh-oleh yang biasa dibawa pulang oleh jamaah haji dan umrah adalah air zamzam dan buah kurma. Air ajaib dan buah yang berasal dari Tanah Suci ini memiliki banyak keutamaan dan khasiat bagi orang yang meminum atau memakannya.
Nilai kebaikan yang ada dalam air zamzam dan buah kurma ternyata tidak hanya berada di alam nyata. Di dalam mimpi pun, minum air zamzam dan makan buah kurma ditafsirkan memiliki kebaikan. Hal ini sebagaimana diungkapkan oleh Syekh Ibnu Sirrin dalam kitab Mu'jam Tafsirul Ahlam (Abu Dhabi: Maktabah As-Shafa, 2008, h. 490) yang menjelaskan tentang tafsir mimpi minum air zamzam dan buah kurma.
Dalam kitab tersebut, Syekh Ibnu Sirrin menjelaskan, jika seseorang bermimpi seolah minum air zamzam menjadi pertanda bahwa seseorang tersebut akan mendapatkan kebaikan dan mendapatkan apa yang selama ini diinginkan. Proses mendapatkannya pun dilalui dengan cara yang baik.
Baca Juga
1001 Kisah Pohon Kurma
Sementara Syekh Abdul Ghani An-Nablusi dalam kitab yang sama menjelaskan lebih spesifik lagi. Menurutnya, mimpi minum air zamzam menjadi pertanda akan sembuhnya seseorang dari sakit atau penyakit yang diderita. Terlebih jika minum air zamzam tersebut diniatkan atau dimaksudkan untuk tujuan tertentu, seperti ingin meraih kesuksesan dalam usaha, mencari ilmu, dan sebagainya. Jika diniatkan demikian, dalam waktu dekat maksud atau keinginan tersebut akan tercapai.
Mimpi makan buah kurma
Sementara mimpi tentang kurma dalam kitab tersebut memiliki banyak arti karena dirinci berdasarkan buahnya, pohonnya, daunnya, dan seterusnya (h. 193-195). Sebagian besar dari arti mimpi tersebut memiliki kebaikan, seperti mimpi makan buah kurma. Dikisahkan, Ibnu Umar bermimpi makan kurma, mimpi tersebut kemudian disampaikan kepada Rasulullah dan Rasulullah bersabda bahwa arti mimpi makan kurma tersebut adalah manisnya keimanan (halawatul iman).
Buah kurma menurut Ibnu Sirrin ditafsirkan sebagai rezeki halal yang disesuaikan dengan sedikit atau banyaknya jumlah kurma dalam mimpi tersebut. Ada juga yang berpendapat bahwa buah kurma dalam mimpi diartikan sebagai harta yang terpendam.
Sementara Syekh Abdul Ghani An-Nablusi menjelaskan bahwa mimpi makan buah kurma menjadi pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan rezeki yang halal dan baik. Selain itu, makan buah kurma berarti seseorang akan mendapatkan sebuah wejangan atau motivasi yang akan bermanfaat untuk kehidupannya.
Muhammad Aiz Luthfi, Redaktur NU Online
Terpopuler
1
Temui Menkum, KH Ali Masykur Musa Umumkan Keabsahan JATMAN 2024-2029
2
Baca Doa Ini untuk Lepas dari Jerat Galau dan Utang
3
Cara KH Hamid Dimyathi Tremas Dorong Santri Aktif Berbahasa Arab
4
Jadwal Lengkap Perjalanan Haji 2025, Jamaah Mulai Berangkat 2 Mei
5
Apel Akbar 1000 Kader Fatayat NU DI Yogyakarta Perkuat Inklusivitas
6
Pengurus Ranting NU, Ujung Tombak Gerakan Nahdlatul Ulama
Terkini
Lihat Semua