Tafsir Mimpi

Tafsir Mimpi tentang Haid atau Menstruasi

Sel, 15 Agustus 2023 | 16:00 WIB

Tafsir Mimpi tentang Haid atau Menstruasi

Ilustrasi: Perempuan (NU Online)

Haid atau menstruasi merupakan siklus rutin yang dialami kaum perempuan di setiap bulan. Hal lain yang berkaitan dengan haid adalah ketika terjadi di alam mimpi, karena bermimpi haid bisa mempunyai arti tertentu sebagaimana diungkap oleh Syekh Ibnu Sirrin dan Syekh Abdul Ghani An-Nablusi dalam Kitab Mu'jam Tafsirul Ahlam (Abu Dabi: Maktabah As-Shafa, 2008, h 223-224).

Menurut Ibnu Sirrin, wanita hamil yang bermimpi haid menjadi pertanda bahwa janin yang ada dalam kandungannya berjenis kelamin laki-laki. Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat Hud [11] ayat 71:
 

وَامْرَاَتُهٗ قَاۤىِٕمَةٌ فَضَحِكَتْ فَبَشَّرْنٰهَا بِاِسْحٰقَۙ وَمِنْ وَّرَاۤءِ اِسْحٰقَ يَعْقُوْبَ


Artinya: "Istrinya berdiri, lalu tersenyum. Kemudian, Kami sampaikan kepadanya kabar gembira tentang (kelahiran) Ishaq dan setelah Ishaq (akan lahir) Ya‘qub (putra Ishaq)."
 

Laki-laki yang bermimpi haid diartikan sebagai persetubuhan dengan seorang perempuan yang tidak halal. Jika laki-laki bermimpi melihat istrinya sedang haid, jadi pertanda usaha atau bisnisnya sedang sepi.
 

Jika seorang perempuan bermimpi haid di waktu yang tidak biasanya, diartikan dengan terlihatnya harta kekayaan.
 

Selanjutnya, Syekh Abdul Ghani An Nablusi mempunyai penafsiran sendiri soal mimpi haid. Menurutnya, perempuan yang bermimpi haid menjadi pertanda bahwa dia dalam keadaan berdosa atau bersalah. Jika mimpi mandi (bersuci dari haid), artinya perempuan tersebut bertaubat dan hilangnya kesedihan. Perempuan yang mimpi haidnya berhenti, jadi pertanda akan dikaruniai seorang anak.

Orang yang mimpi keluar darah istihadhah artinya dia berada dalam keadaan berdosa dan berniat ingin membersihkan dosa itu. Masalahnya hal itu sulit dilakukan, hanya kesungguhan dan keseriusan yang bisa mengeluarkannya dari lingkaran dosa tersebut.

Sementara itu, bagi perempuan yang sudah berumur dan belum menikah, mimpi istihadhah diartikan sebagai pertanda akan datangnya jodoh.

Jika seorang istri bermimpi haid kemudian berhubungan badan dengan suaminya, mimpi itu menjadi pertanda bahwa ia dan suaminya akan meninggalkan kampung halaman.

Seorang laki-laki yang mimpi haid jadi pertanda bahwa ia sedang menyimpan sebuah kebohongan. Jika mimpi melihat istrinya haid, laki-laki itu sedang menutup-nutupi sebuah urusan pada istrinya.

Pendapat lain mengatakan bahwa haid itu merupakan bekam dan mengeluarkan darah. Pendapat lainnya menakwilkan haid dengan setan sebab di antara sekian mimpi ada yang bersumber dari setan. Maka, mimpi melihat setan diartikan sebagai melihat haid.

Terkadang, mimpi haid dan istihadhah diartikan sebagai sebuah kesulitan dan perpisahan antara suami-istri. Selain itu, mimpi istihadhah juga kadang diartikan dengan akan dikaruniai anak laki-laki, jika orang yang mimpi itu adalah seorang perempuan mandul.

Dari sekian arti mimpi tentang haid di atas, semuanya bisa jadi benar atau malah sebaliknya. Hal ini mengingat bahwa Allah punya kekuasaan penuh dalam menentukan nasib makhluk-Nya. Jika ada mimpi yang baik diharapkan menjadi kenyataan, jika sebaliknya bisa menjadi 'alarm' untuk selalu waspada. Wallahu a'lam.


Ustadz Muhammad Aiz Luthfi, Pengajar di Pesantren Al-Mukhtariyyah Al-Karimiyyah, Subang, Jawa Barat.